Foto dan Teks Oleh: Allan Rinaldi
Yihaaaaaa, ombak, pasir putih, sengatan matahari, dan turis mancanegara menjadi ciri khas ketika menginjakkan kaki di Bali. Kebetulan banget nih salah satu kru MALU (Allan) sempet berada di Bali selama 2 bulan terakhir, jadi bisa nyicipin pantai-pantai apik nan eksotis khas pulau dewata.
Bali yang termasuk dalam zona waktu Indonesia Bagian Tengah ini memiliki berbagai macam hal yang membuat banyak orang berdatangan. Sebut saja hamparan sawah khas Tegalalang, dunia malam khas legian, ketentraman hidup khas Ubud, dan yang pastinya adalah pantai-pantai yang berombak besar sepanjang garis pantai dari timur sampai barat Bali.
Nah MALU pengen share sedikit nih tentang mana-mana aja sih pantai yang wajib dikunjungi kalau temen seperMALUan dateng ke Bali. Yuk langsung ayok kita kemon liat aja nih list tempatnya:
1. Pantai Suluban (Blue Point)
Langsung saja urutan pertama ditempati oleh Pantai Suluban, atau biasa disebut juga Blue Point. Banyak orang menyebut Pantai Blue Point karena disana memang ada Hotel Blue Point yang letaknya persis dipinggir karang.
Untuk mencapai pantai ini kita harus menuruni karang-karang, karena kita parkirnya kan diatas karang tuh, jadinya kalau mau ke pantai harus turun karang dulu dongs, ya kan ya kan. Dan uniknya lagi, setelah turun karang, kita harus melewati goa yang nantinya tersambung ke pantai. Nyampe sana pasti kalian langsung terkagum dengan keindahannya deh, karena kita bisa berenang diantara karang besar yang ombaknya tenang, jadi jangan khawatir terseret arus ya.